Agen Suplemen Kesehatan dan Kecantikan

Diberdayakan oleh Blogger.

5 Sumber Vitamin C


Vitamin C atau asam askorbat merupakan nutrisi yang sangat penting bagi tubuh manusia. Oleh karena itu makanan yang kaya akan vitamin C harus selalu disertakan dalam menu harian Anda, untuk memperkuat sistem kekebalan tubuh dan membantu penyerapan zat besi. Idealnya asupan vitamin C per hari adalah 1000 mg, jadi apabila Anda tidak mau minum suplemen karena sedari kecil kesulitan menelan pil, pastikan Anda menjajal makanan ini satu per satu atau kombinasikan semuanya.

Makanan yang Mengandung Vitamin C

1. Jeruk

Apabila Anda mendengar vitamin C, yang langsung muncul di bayangan Anda pastilah jeruk. Jeruk adalah buah yang sangat kaya akan vitamin C, bahkan buah-buahan citrus seperti clementine dan tangerine juga mengandung vitamin C meski kadarnya tidak selalu sama. Jadi apabila Anda ingin mendapatkan asupan vitamin C konsumsilah jeruk baik dimakan langsung atau dibuat jus sama bagusnya.

[Baca juga: Makanan Pencegah Jerawat]

2. Pepaya

Anda bisa memakannya langsung, merebus atau memasaknya, tapi setiap kali Anda makan pepaya maka Anda mendapatkan vitamin C yang besar. Selain vitamin C, pepaya juga mengandung vitamin A dan B3 atau folat yang membuatnya lebih bergizi.

3. Strawberi

Strawberi tidak hanya memberikan antioksidan, tapi juga mengandung banyak vitamin C. Dan bonus tambahan yang bisa Anda dapatkan dari strawberi, rasanya enak dan lezat! Bahkan kalau boleh jujur, saya paling suka strawberi ketimbang jeruk atau buah-buahan lainnya. Jadi menu harian saya akan terasa lengkap kalau ada strawberi sebagai sumber vitamin C.

[Baca juga: Makanan yang Tak Boleh Dikonsumsi Ibu Hamil]

4. Kiwi

Buah yang berbentuk oval ini juga dikenal sebagai Chinesse gooseberry, tapi karena kiwi dieksport ke negara lain maka kiwi selalu dengan mudahnya tersedia di pasar. Selain memberikan Anda vitamin C, kiwi dapat merangsang selera makan Anda.

5. Bubuk Cabai

Cabai mengandung vitamin C dengan kadar tertinggi dibanding makanan lain. Entah itu cabai merah atau cabai hijau, menambahkannya pada masakan adalah ide bagus. Tapi bersikap bijaklah pada tubuh Anda, jangan karena cabai mengandung banyak vitamin C lalu Anda makan pedas terus-menerus. Asupan vitamin C yang efektif adalah jika Anda mengkombinasikan beberapa dari lima makanan ini.

[Baca juga: Inilah 5 Makanan yang Harus Dihindari]
10 Komentar untuk "5 Sumber Vitamin C"

Wah ternyata bubuk cabai mengandung vitamin c juga..

wah ga nyangka kalau cabai mengandung vitamin c. tp meskipun punya kandungan vit. c yg tinggi kalau terlalu sering dikonsumsi bs mengakibatkan masalah lambung ya mba...

saya pribadi lebih suka jeruk sebagai sumber vitamin c

kebetulan saya lagi sariawan nig, jadi harus makan cabai ya, tapi untungnya yang sariawan bibir, coba kalau telunjuk saya jadi gak bisa berkunjung kesini deh...

iya mas nandar, apalagi kadar vitamin c nya yang paling tinggi.

betul mbak alya, terlalu banyak makan pedas picu penyakit maag. jadi ada baiknya diseimbangkan dengan makanan yang lain :)

apalagi kalo jeruknya manis, enak tuh dibikin jus siang-siang pas lagi panas..

hehehe bisa aja.. kalo sudah kena sariawan harus diobati mang yono, tapi tetap dibarengi dengan vitamin c untuk mempercepat penyembuhan..

vitamin C memang baik untuk kesehatan tubuh ya, apalagi terkait dengan kesehatan gigi dan baik untuk mencegah panas dalam :D

posthing nya bagus . coba yaa klik di bwah ini semoga bermanfaat
suplemen pelangsing badan

Back To Top