Agen Suplemen Kesehatan dan Kecantikan

Diberdayakan oleh Blogger.

5 Hal Yang Perlu Anda Ketahui Seputar Diabetes


Diabetes sudah tidak asing lagi di telinga kita, banyak negara telah mengeluarkan statistik yang mengkhawatirkan mengenai jumlah penderita diabetes setiap tahunnya. Meningkatnya jumlah penderita diabetes merupakan tanda perubahan gaya hidup yang ditandai dengan pekerjaan yang kurang melibatkan gerakan fisik, banyaknya konsumsi makanan berlemak, maupun makanan yang dimodifikasi secara genetik. Lemak di perut dan obesitas merupakan alasan kemunculan diabetes selain faktor turunan, bukan hal yang tidak mungkin apabila ternyata anak-anak beresiko tinggi terkena diabetes. Meski belum diketahui pasti penyebabnya, persoalan berat badan dan gaya hidup telah diyakini dapat memicu penyakit ini. Berikut adalah beberapa hal yang perlu Anda ketahui seputar diabetes.

1. Ada tiga jenis tipe diabetes.
Tipe I, Tipe II, dan diabetes pada kehamilan. Diabetes tipe I terjadi ketika ada masalah pada pankreas dan tidak ada produksi insulin sama sekali. Dalam kasus ini pasien harus mendapat asupan insulin setiap hari. Pada diebetes II, produksi insulin terlalu rendah sehingga tidak bisa memantau kadar gula darah maka tindakan pengobatan pun dilakukan. Ketika obat-obatan tidak bekerja, maka pasien harus diberi suntikan insulin setiap hari. Diabetes yang terjadi selama kehamilan jarang berlanjut setelah kelahiran bayi, akan tetapi faktor genetik dapat meningkatkan resiko diabetes pada keturunan.

Baca juga: 4 Cara Mengetahui Tubuh Anda Butuh Vitamin Suplemen

2. Pada penderita diabetes, kadar gula darah meningkat setelah makan.
Penderita diabetes harus berhati-hati dengan apa yang mereka makan, karena beberapa makanan tertentu dapat menyebabkan kadar gula darah melonjak. Terkadang kadar gula darah tetap tinggi selama empat jam setelah makan, dan jika Anda berencana untuk periksa kadar gula darah, sebaiknya lakukan itu 2 jam setelah makan dan lakukan pemeriksaan lagi empat jam setelah pemeriksaan pertama. Kadar gula darah yang tinggi dalam waktu yang lama dapat memicu banyak kerusakan pada tubuh.

3. Diabetes sebabkan kebutaan dan gangguan ginjal.
Meningkatnya kadar gula darah dapat merusak pembuluh darah yang melintasi retina dan ginjal. Hal ini dapat memicu kebutaan dan gagal ginjal. Bahkan persentase yang besar dari kebutaan terjadi pada pasien diabetes dewasa berusia 20 dan 74.

4. Diabetes juga mempengaruhi sistem syaraf.
Rata-rata orang berusia lanjut mengalami gangguan syaraf yang disebabkan oleh diabetes. Syaraf menjadi kaku, dan mereka merasakan sensasi kejut yang kecil di sepanjang kaki dan jari-jari kaki. Akibatnya tukak (borok) terbentuk pada kaki, konsekuensi terburuknya tukak harus diamputasi untuk menyelamatkan nyawa pasien. Pastikan diebetes Anda selalu dalam pemeriksaan rutin.

5. Diabetes juga menyebabkan stroke, penyakit jantung, dan masalah gigi.
Diabetes yang kurang mendapat pemeriksaan juga dapat stroke, masalah gigi dan penyakit jantung pada orang dewasa. Diabetes dan penyakit jantung bisa menjadi kombinasi mematikan karena pengobatannya sedikit sulit, dan akan membuat pasien tidak bisa melakukan banyak hal.

Di jaman sekarang ini, sangat mudah untuk mengetahui apakah Anda terkena diabetes dengan menjalani pemeriksaan kadar gula darah. Akan lebih baik jika Anda melakukan pemeriksaan setiap beberapa bulan sekali.
3 Komentar untuk "5 Hal Yang Perlu Anda Ketahui Seputar Diabetes"

Ini salah satu penyakit yang paling banyak ditakutin ya Mbak. Terimakasih telah berbagi

Info menarik untuk disimak, keep blogging dan salam kenal.

Back To Top